Kamis, 08 Juni 2017

Contoh Soal Fisika SMA/SMK : Gerak Lurus Beraturan (GLB)

GLB - Atau Gerak Lurus Beraturan adalah gerak pada lintasan yang lurus dengan kecepatan konstan, tentu hal ini buat Sobat Loker Sains sudah memahami pada bagian materi GLB.
Sebagai bahan latihan tambahan, kami coba tuliskan beberapa contoh soal fisika SMA/ SMK Gerak lurus berubah beraturan.
  1. Sebuah mobil bergerak pada lintasan lurus dengan kecepatan tetap (a) 72 km/jam, (b) 60 km/jam. Untuk tiap kecepatan mobil diatas, tentukan jarak yang ditempuh mobil selama melaju selama 30 menit?
  2. Suatu saat Andi yang sedang berlari pada kelajuan 9,40 m/s berada 2 m dibelakang Parno yabg juga sedang berlari pada kelajuan 9,20 m/s. berapa sekon diperlukan Andi untuk menyusul Parno? Di manakah Andi menyusul Parno?
  3. Dua kereta listrik bergeak pada saat bersamaan dengan arah berlawanan pada dua rel lurus yang bersebelahan. Kelajuan masing-masing kereta adalah 72 km/jam dan 78 km/jam. Jika kedua kereta berpapasan setelah masing-masing bergerak selama 14 menit. Berapa jaraka antara kesua kereta mula-mula?
  4. Dua mobil bergerak pada lintasan lurus dengan arah saling berlawanan. Mobil pertama bergerak dari A dengan kelajuan 40 km/jam dan mobil kedua dari B bergerak 7 menit kemudian dengan kelajuan 60 km/jam. Jika jarak AB = 15 km, kapankah kedua mobil utu bertemu?

Contoh Soal Berikutnya : Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB)


Jika Sobat Lokersains.com hendak membaca materi atau contoh soal dan pembahasan yang lainnya silahkan klik DAFTAR ISI 


Terima Kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar