Jumat, 30 Desember 2016

Listrik Dinamis

Listrik Dinamis

Selamat Pagi Sobat,
Masih Semangat Belajar Kan????

Kali ini Khayla ingin mencoba membuat Kumpulan Materi Fisika SMA tentang Listrik Dinamis, Tujuan dari mempelajari Listrik Dinamis, Sobat dapat memformulasikan besaran-besaran listrik rangkaian tertutup sederhana, mengidentifikasikan penerapan listrik AC dan DC dalam kehidupan sehari-hari, dan dapat menggunakan alat ukur listrik.

Langsung aja yuk….Sobat Semua…..

Pada kehidupan sehari-hari, Sobat sering menjumpai adanya rangkaian listrik, mulai dari rangkaian listrik yang sederhana sampai rangkaian yang sangat rumit. Pernahkah Sobat mengamati rangkaian listrik pada lampu senter, radio, atau televisi? Pernahkah Sobat berpikir mengapa lampu senter, radio, dan televisi dapat berfungsi?

Listrik terbentuk karena energi mekanik dari generator yang  menyebabkan perubahan medan magnet di sekitar kumparan. Perubahan ini menyebabkan timbulnya aliran muatan listrik pada kawat/penghantar. Aliran muatan listrik pada kawat Sobat kenal sebagai arus listrik. Aliran muatan dapat berupa muatan positif (proton) dan muatan negatif (elektron). Aliran listrik yang mengalir pada penghantar dapat berupa arus searah atau direct current (DC) dan dapat berupa arus bolak-balik atau alternating current (AC).

Pada bab ini, Sobat akan mempelajari besaran-besaran listrik, rangkaian listrik, dan penerapan alat listrik dalam kehidupan sehari-hari. Sobat juga dituntut untur dapat mengunakan alat ukur listrik.

Berikut ini materi tentang listrik dinamis, antara lain :
Arus Listrik, Beda Potensial, Hukum Ohm, Hambatan Listrik, Hukum Kirchhoff, Rangkaian Hambatan Listrik, Daya Listrik dalam Kehidupan Sehari-hari dan Penghematan Enargi Listrik

Supaya bisa memahami, sobat perlu membaca artikel materi ListrikDinamis satu per satu yah…… dan jangan lupa, pelajari contoh soal dan pembahasannya, sehingga kita lebih cepat memahami Materi Fisika tentang Listrik Dinamis.

Selamat membaca…..Semoga bermanfaat…..

Kritik dan saran yang membangun Khayla terima, jangan bosan-bosan berkunjung yah….di LokerSains…..

Demikian sedikit penjelasan tentang materi ini, jika mau membaca materi yang lainnya silahkan klik DISINI
Terima Kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar